PD PPM Banten Gelar Rapat Koordinasi Bersama Pimpinan Cabang

Rapat Persiapan Musda LVRI Banten - Foto : Humas PPM Banten
Waktu Baca : 3 minutes

TANHANANEWS.COM, Jakarta — Pimpinan Daerah Pemuda Panca Marga (PD PPM) Provinsi Banten menggelar rapat koordinasi PPM se Banten tahun 2022, bertempat di Gedung Juang 45, Kota Serang pada Senin (7/11/2022).

Menurut ketua panitia penyelenggara rakor PPM, Ketua Pimpinan Cabang (PC) PPM Cilegon Hj. Fitri Sukawati kegiatan rapat koordinasi ini akan dilakukan pada setiap tanggal 7 setiap bulannya dan khusus bulan ini dirangkaikan dalam rangka menyambut Hari Pahlawan 10 November 2022.

“Kegiatan rakor PPM se Banten kali ini dirangkaian dengan menyambut hari pahlawan dengan mengadakan acara Senam Bahagia dimulai pukul 07.00 hingga 08.00 WIB yang diikuti oleh jajaran PIVERI dan PPM se Provinsi Banten,” jelas Hj. Fitri Sukawati.

PPM, Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) dan Persatuan Istri Veteran Republik Indonesia (PIVERI) Banten juga bekerjasama dengan Rumah Sakit Krakatau Medika (RSKM) Cilegon juga mengadakan pemeriksaan kesehatan gratis.

“Setelah senam bahagia, kami juga mengadakan pemeriksaan kesehatan seperti tensi, gula darah secara gratis oleh tenaga medis dari RSKM Cilegon,” ungkap Ketua PPM Cilegon.

Selain itu tenaga medis bidang fisioterapi RSKM Cilegon juga memberikan edukasi kesehatan, kemudian dokter penyakit dalam RSKM membuka kesempatan kepada keluarga besar LVRI untuk berkonsultasi terkait kesehatan dengan mempegunakan fasilitas IHC Telemed (Aplikasi berbasis mobile yang dibangun untuk memenuhi kebutuhan kesehatan – Red).

Dihari yang sama juga dengan dipimpin oleh Plt Ketua LVRI Banten Mulyadi, digelar rapat persiapan musyawarah daerah (Musda) III LVRI Banten 2022 dan papel muda serta presidium musda telah meyepakati pelaksanaan musda, pelantikan LVRI dan pengukuhan PIVERI Banten pada Desember 2022.

Dalam kesempatan rapat koordinasi PC PPM se Provinsi Banten, Ketua PD PPM Banten H. Chandra Mahar Dhika menyampaikan bahwa kali ini untuk mempersiapkan agenda silaturahmi daerah PPM se Banten tahun 2022 bebarengan dengan acara musyawarah daerah LVRI Banten.

“Kami juga mengagendakan pelaksanaan rapat kerja daerah PPM Banten pada bulan februari 2023 yang akan membahas tindak lanjut pelaksanaan program kerja PP PPM yang dihasilkan dalam Rakernas dan Rapimnas mendatang,” ujar Chandra.

Ketua PPM Banten juga melaporkan kepada Pembina LVRI bahwa Provinsi Banten yang terdiri dari 4 Kotamadya dan 4 Kabupaten telah menyelesaikan 8 PC PPM dengan 6 PC PPM telah dilantik kepengurusannya.

Ke 6 PC PPM yang telah dilantik adalah :
1. PC.PPM Kota serang diketuai oleh H. Mahtuhi, Msi. 
2. PC.PPM Kabupaten Serang diketuai oleh H. Suherman.
3. PC. PPM Kota Cilegon diketuai oleh Hj. Fitri Sukawati
4. PC.PPM Kabupaten Lebak diketuai oleh Hj. Etin Suprihatin
5. PC.PPM Kabupaten Tangerang diketuai oleh H.M. Sururi,SE
6. PC.PPM Kota Tangerang Selatan diketuai Oleh R. Richan Okatfianto.
Ada 2 PC PPM yang masih proses pelantikan yaitu :
7. PC.PPM Kota Tangerang Ketua Yuyun Junaedi. Msi. (Pelantikan direncanakan 26 November 2022)
8. PC.PPM Kabupaten Pandeglang Ketua H.M Taufik Qurahman, SH.MH (Pelantikan direncanakan 30 November 2022)

Ketua PC PPM Banten juga mengungkapkan dalam rakerda PPM tahun 2023 akan dibahas Resimen XXVII Banten dan Penataan Batalyon Se Banten guna mencanangkan program bela negara di segala bidang yang akan bersinergi dengan Pemerintah Daerah Banten dan Pembina TNI-POLRI.

“PPM Banten Merajut Kebersamaan untuk paradigma baru  dalam Bingkai Bela Negara. Anak Pejuang wajib berperan serta mengisi kemerdekaan di semua lini,” pungkasnya.

HUMAS PPM BANTEN | EDITOR : EDDY PRASETYO