TANHANANEWS.COM, Jakarta — Prajurit TNI AL yang bertugas sebagai Bintara Pembina Potensi Maritim (Babinpotmar) di bawah komando Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Dumai membantu pelaksanaan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro di beberapa wilayah di Kecamatan Dumai Timur, Kota Dumai, Rabu, (16/6/2021).
Dalam kegiatan PPKM tersebut, Lanal Dumai menerjunkan prajuritnya yang berdinas di jajaran Pos Angkatan Laut (Posal) seperti Posal Bengkalis, Posal Selat Panjang, Posal Panipahan, Posal Bagan Siapiapi, Posal Kuala Enok, dan Posal Tanjung Datuk untuk mensosialisasikan dan menegakkan protokol Kesehatan 5M seperti memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menjauhi kerumunan dan membatasi mobilitas dan interaksi.
Selain itu, para Babinpotmar tersebut juga membantu aparat Pemerintah Kota Dumai, khususnya Dinas Kesehatan setempat, melakukan aksi pelacakan, pemeriksaan, dan pengobatan Covid-19 atau 3T (tracing, testing, dan treatment) terhadap warga yang terpapar Covid-19.
“Melalui PPKM ini saya telah perintahkan kepada seluruh prajurit yang bertugas di lapangan untuk membantu mendisiplinkan warga dengan harapan dapat menekan penyebaran kasus Covid-19,” pungkas Komandan Lanal Dumai Kolonel Laut (P) Himawan, MMSMC., saat meninjau langsung pelaksanaan PPKM di wilayahnya.
Sumber : Puspen TNI
Editor : Eddy Prasetyo