HUT Ke-41, Ketum PPM Berto: Perkuat Soliditas dalam Menjaga Panca Marga Kode Etik Kehormatan LVRI

Ketua Umum PP PPM Berto Izaak Doko - Foto : EP
Waktu Baca : 2 minutes

TANHANANEWS.COM, Jakarta — Kepada seluruh jajaran pengurus Pemuda Panca Marga (PPM) di semua tingkatan di Indonesia untuk menjadikanHUT ke-41 PPM sebagai momen interospeksi diri dengan meningkatkan soliditas dalam mengimplementasikan amanah Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) “Panca Marga” yang merupakan kode etik dan kehormatan LVRI.

Hal tersebut disampaikan Ketua Umum (Ketum) PPM Berto Izaak Doko, terkait menyambut peringatan HUT ke-41 PPM yang jatuh pada 22 Januari 2022 melalui keterangan persnya di Jakarta pada Jum,at (21/1/2022).

Menurut Ketum PPM Berto, PPM sebagai anak biologis LVRI keberadaannya mutlak menjadi satu kesatuan dan tidak dapat dipisahkan.

“Hubungan emosional PPM dengan Ayahanda LVRI merupakan hal yang tidak dapat ditawar-tawar lagi dan Panca Marga yang merupakan kode etik kehormatan LVRI harus mampu menginspirasi bagi seluruh pengurus dan anggota PPM dalam mengimplementasikan sikap hidup keseharian,” tegasnya.

HUT ke-41 PPM yang mengambil tema : “Dengan Semangat Panca Marga, PPM Sebagai Anak Biologis LVRI Siap Mensosialisasikan JSN’45 Sebagai Implementasi Dalam Pengamalan Pancasila dan UUD 1945” menurut Ketum PPM Berto mencerminkan kesadaran diri atas kewajiban dan tanggung jawab PPM dalam mengawal serta menjaga kehormatan LVRI melalui kerja, karya dan prestasi nyata bagi kepentingan bangsa dan negara.

“JSN’45 yang diwariskan Ayahanda LVRI harus menjadi pijakan PPM dalam pengabdiannya memberikan kontribusi untuk kepentingan masyrakat, bangsa dan negara sebagaimana telah dicontohkan Ayahanda LVRI ketika berjuang merebut kemerdekaan Indonesia,” kata Ketum PPM Berto.

Ia juga menyampaikan bahwa PPM dibawah kepemimpinannya harus mampu merubah paradigma dengan meninggalkan pola-pola lama digantikan dengan pemikiran konstruktif, kerja dan prestasi nyata bagi membantu kepentingan masyarakat luas.

“Saya ucapkan selamat memperingati HUT ke-41 PPM, tingkatkan soliditas di semua tingkatan dan mengingat pandemi Covid-19 belum berakhir, lakukan koordinasi dengan pembina, pemerintah, TNI dan Polri dalam membantu menyelesaikan permasalahan bangsa ini,” pungkasnya.

Pada peringatan HUT ke-41 PPM rencananya akan digelar acara Ziarah dan Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan Nasional (TMPN) Kalibata Jakarta, dilanjutkan dengan tasyakuran dan silaturahmi bersama jajaran LVRI di Gedung Veteran Plasa Semanggi Jakarta.

REDAKSI | EDITOR : EDDY PRASETYO