Update: Tim SAR dengan Heli Super Puma TNI AU Berhasil Evakuasi Kapolda Jambi

Tangkapan layar proses evakuasi Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono di Bukit Tamiai, Kerinci, Jambi, Selasa (21/2) sore, menggunakan alat bantu angkat beban (hoist) untuk menarik korban ke helikopter yang masih mengudara. (ANTARA/Dolly Rosana)
Waktu Baca : < 1 minute

TANHANANEWS.COM, JAKARTAKapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono berhasil dievakuasi tim SAR dari kawasan perbukitan Kerinci, Jambi, pada Selasa, pukul 16.38 WIB menggunakan helikopter Super Puma milik TNI AU, dari ANTARA, Selasa.

Kapolda Jambi langsung dibawa ke Kabupaten Merangin guna stabilisasi kondisi fisik dan psikis. 

Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol Mulia Prianto mengatakan apabila kondisi Kapolda Jambi sudah stabil maka akan langsung diterbangkan ke Kota Jambi untuk mendapatkan perawatan medis lanjutan di RS Bhayangkara.

Sementara ini, masih tersisa dua korban yang berada di lokasi helikopter jatuh yakni Koorspripim Kompol Ayani dan Mekanik AIPDA Susilo.

Mulia mengatakan saat ini proses evakuasi terhadap dua korban tersebut masih dilakukan oleh Tim SAR.

Sementara itu mengenai kondisi Kapolda Jambi, ia mengatakan ada keluhan pada bagian punggung dan tangan.

“Selain tangan yang cidera, Kapolda Jambi juga mengeluhkan sakit pada punggung,” katanya.

Selain itu, Mulia memastikan bahwa kondisi Kapolda Jambi dalam keadaan sadar.

ANTARA