73 Th Hubungan Diplomatik RI-Rusia Sepakati Pererat Kerjasama Ekonomi

Dalam rangka meningkatkan kerja sama, kolaborasi, konsultasi dan dialog di bidang ekonomi, utamanya perdagangan, investasi dan industri, Indonesia dengan Russia menggelar Pertemuan ke-5 Indonesia-Russia Working Group on Trade, Investment, and Industry (WGTII) diselenggarakan di Moskow, Federasi Rusia pada 20-21 Juni 2023 lalu.- Foto : KBRI Moskow
Waktu Baca : 2 minutes

FEDERASI RUSIA, TANHANANEWS.COM — Dalam rangka meningkatkan kerja sama, kolaborasi, konsultasi dan dialog di bidang ekonomi, utamanya perdagangan, investasi dan industri, Indonesia dengan Russia menggelar Pertemuan ke-5 Indonesia-Russia Working Group on Trade, Investment, and Industry (WGTII) diselenggarakan di Moskow, Federasi Rusia pada 20-21 Juni 2023 lalu.

“Ditengah ketidakpastian geopolitik dan geo-ekonomi dunia saat ini, penting bagi Indonesia dan Rusia untuk terus meningkatkan hubungan ekonomi. Statistik perdagangan, investasi dan industri Rusia di Indonesia juga terus menunjukan peningkatan yang signifikan,” ujar Asisten Deputi Kerjasama Ekonomi Eropa, Afrika dan Timur Tengah, Kemenko Perekonomian, Fajar Wirawan Harijo, selaku ketua delegasi RI pada pertemuan tersebut.

“Hal ini perlu untuk terus didorong demi stabilitas ekonomi kedua negara”, imbuh Fajar Wirawan Harijo.

Pertemuan ke-5 WGTII RI-Rusia membahas potensi dan peningkatan kolaborasi, penjajakan peluang dan terobosan, upaya penyelesaian sejumlah hambatan perdagangan kedua negara, penjajakan kerja sama industri strategis, investasi pada pembangunan Ibu Kota Negara (IKN), hingga dorongan peningkatan partisipasi sektor swasta dalam proyek investasi di berbagai sektor.

Pada pertemuan tersebut, Delegasi Rusia tekankan kembali dukungannya dan siap berkontribusi untuk mensukseskan keketuaan Indonesia pada ASEAN 2023, termasuk percepatan penyelesaian perundingan Indonesia-EAEU Free Trade Agreement yang akan memasuki putaran kedua pada Juli 2023.

Hasil perundingan selanjutnya dituangkan dalam Protocol of the Fifth Session of Indonesia-Russia Working Group on Trade, Investment, and Industry yang menjadi landasan kedua negara dalam mempersiapkan Sidang Komisi Bersama ke-14 (SKB) di Jakarta, yang direncanakan pada Oktober 2023.

Delegasi Indonesia juga berkesempatan mengunjungi Skolkovo Innovation Center sebagai salah satu pusat start-up dan inovasi terbesar di Rusia.

“Indonesia merupakan rumah bagi 2.300 perusahaan UMKM dengan sembilan perusahaan unicorns and dua decacorns. Momentum kerja sama ini tepat untuk pengembangan ekosistem startup di Indonesia dan harapannya dapat mendorong UMKM kita ke dunia internasional”, tegas Fajar Wirawan.

Rangkaian kunjungan ditutup dengan pertemuan dengan beberapa asosiasi dan perusahaan Rusia baik yang telah bermitra lama dengan Indonesia maupun yang tertarik untuk melakukan ekspansi ke Indonesia; diantaranya Russian Aluminum Association dan RUSAL, importir minyak kelapa sawit asal Rusia EFKO Groups, Chempartners dan Russian Association of Producers and Consumers of Oil and Fat Production serta produsen/eksportir potassium chloride Uralkali.

Dalam pertemuan kedua belah pihak menyampaikan perkembangan, kendala dan tantangan yang dihadapi saat ini serta kesiapan untuk menjalin hubungan kerja sama yang lebih erat dalam memenuhi kebutuhan ekspor maupun impor Indonesia.​

SUMBER: KBRI MOSKOW | EDITOR: EDDY PRASETYO