TANHANANEWS.COM, Jakarta — Direktur Utama PT Pindad (Persero), Abraham Mose menerima kunjungan Direktur Jenderal Kekuatan Pertahanan (Dirjen Kuathan) Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI; Marsda TNI N. Ponang Djawoto berlokasi di Auditorium Pindad, Bandung pada Kamis (16/9/2021).
Tujuan kunjungan kali ini adalah monitoring dan evaluasi terkait perkembangan fasilitas produksi dan kegiatan produksi PT Pindad (Persero).
Mendampingi Dirjen Kuathan Kemhan RI, Direktur Materiil Ditjen Kuathan Kemhan RI; Brigjen TNI Jimmy Alexander Adirman beserta jajaran.
Dalam sambutannya, Abraham Mose menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan Dirjen Kuathan Kemhan RI beserta jajaran dan kepercayaan yang diberikan kepada PT Pindad (Persero).
“Kami tentunya membuka diri dan bersedia untuk kegiatan monitoring dan evaluasi di PT Pindad (Persero). Dengan hasil kegiatan ini dapat memberikan dampak yang lebih baik dan tentu untuk pelaporan yang disampaikan kepada pimpinan Ditjen Kuathan,” jelas Abraham Mose.
Dirjen Kuathan Kemhan RI, Marsda TNI N. Ponang Djawoto menyampaikan apresiasi atas sambutan hangat Direksi dan jajaran Vice President serta General Manager PT Pindad (Persero).
“Kerja sama dan saling mendukung antara kami dengan Pindad terus dipelihara dan kita jaga. Sehingga tugas pokok Pindad bisa kami support serta tugas pokok Ditjen Kuathan juga lancar dan kita saling membantu sehingga outcomenya dapat sesuai harapan oleh Pimpinan dan bangsa ini,” kata Dirjen Kuathan Kemhan RI.
Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan paparan mengenai profil singkat beserta produk PT Pindad (Persero) dan sesi diskusi.Dirjen Kuathan RI beserta jajaran kemudian berkesempatan untuk meninjau divisi kendaraan khusus dan fasilitas produksi produk senjata PT Pindad (Persero).
Mengakhiri kunjungan, Aslog Kapolri beserta jajaran menguji coba produk-produk senjata unggulan PT Pindad (Persero).
Turut hadir Direktur Bisnis Produk Hankam; Wijil Jadmiko dan Direktur Teknologi dan Pengembangan; Sigit P. Santosa beserta jajaran VP GM.
PINDAD | Eddy Prasetyo