Danlanud JBS dan Hj. Shinta Nuriyah Hadiri Safari Ramadhan 2023 di Purbalingga

Danlanud J.B.Soedirman Letkol Nav Janur Yudo Anggoro, M.Tr ( Han ) bersama Ibu Negara RI Ke – IV Ibu Dr. (HC) Dra. Hj Shinta Nuriyah Wahid, M.Hum, menghadiri acara Safari Ramadhan bertempat di Masjid Jami’ Wali Perkasa Desa Pengkiringan, Kecamatan Karang Moncol Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah, pada Kamis,  (30/3/2023).- Foto : Pen Lanud JBS
Waktu Baca : < 1 minute

JAKARTA, (TanhanaNews) — Danlanud J.B.Soedirman Letkol Nav Janur Yudo Anggoro, M.Tr ( Han ) bersama Ibu Negara RI Ke – IV Ibu Dr. (HC) Dra. Hj Shinta Nuriyah Wahid, M.Hum, menghadiri acara Safari Ramadhan bertempat di Masjid Jami’ Wali Perkasa Desa Pengkiringan, Kecamatan Karang Moncol, Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah, pada Kamis,  (30/3/2023).

Acara Safari Ramadhan yang mengambil tema “Dengan Berpuasa, Kita Tempatkan Kembali Ketaqwaan, Kemanusian, Moral Dan Persatuan Ke Dalam Jiwa Anak Bangsa”, dihadiri juga Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi, S.E., B.Econ, M.M., Dandim 0702 Purbalingga Letkol Infanteri Dipo Sabungan Lumban Gaol, Kapolres Purbalingga AKBP Era Johny Kurniawan, SIK, MH serta Pejabat Forkopimda Kabupaten Purbalingga.

Dalam sambutannya Bupati Purbalingga mengucapkan selamat datang untuk yang kesekian kalinya Ibu Hj. Shinta Nuriyah hadir ditengah masyrarakat di Kabupaten Purbalinga dan bukan yang pertamakalinya beliau berkunjung ke Purbalingga.

Bupati Purbalingga menyampaikan warga masyarakat Purbalingga luar biasa antusias rindu kepada Ibu Negara yang Ke – IV Ibu Shinta.

“Semoga dapat memberikan berkah bagi masyarakat Purbalingga atas kehadiran beliau ditengah kita dan semoga masyarakat tetap menjaga persatuan dan kesatuan, serta menjaga Bhineka Tunggal Ika.” ungkap Dyah Hayuning Pratiwi.

PEN LANUD JBS | EDITOR : EDDY PRASETYO