PPM Karimun Bagikan Ribuan Masker di Pasar Puan Maimun

PPM Karimun Bagikan Ribuan Masker di Pasar Puan Maimun (TANHANANEWS/EP)
Waktu Baca : 2 minutes

TANHANANEWS.COM, Jakarta — Dalam rangka membantu pemerintah menekan penularan dan penyebaran virus Covid-19, Pimpinan Cabang Pemuda Panca Marga (PC PPM) Kabupaten Karimun Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) melaksanakan giat sosial berbagi masker sekaligus mensosialisasikan protokol kesehatan (prokes) Covid-19 di Karimun Minggu (23/5/2021).

Kegiatan yang dimulai pk. 08.00 WIB mengambil lokasi di Pasar Puan Maimun dengan membagikan sebanyak 2.500 masker yang merupakan bantuan dari Dinas Kesehatan Karimun, Rachmadi 1.000 masker, dari anggota DPRD Kepri asal Karimun Fraksi PKB, Rocky Bawole 1.000 masker dan dari anggota PC PPM Karimun sebanyak 500 masker.

Sasarannya pemberian masker kepada masyarakat yang sedang berada di Pasar Puan Maiun yang memang tidak sedang memakai masker, kebanyakan anak-anak, remaja dan dewasa.

Kegiatan diikuti hampir oleh seluruh pengurus PPM Karimun, menurut Ima salah satu pengurus mengakatan kalau dia merasa bangga sebagai cucu veteran dapat berbuat untuk kepentingan masyarakat dan bangsa.

“Saya perwakilan cucu veteran di Karimun, merasa bangga hari ini dapat melakukan sesuatu yang bermanfaat untuk kepentingan masyarakat dan bangsa dan ucapan terima kasih PPM kepada dinkes Karimun serta pak dewan Rocky Bawole atas kepeduliannya,” kata Ima

Editor : Eddy Prasetyo