TANHANANEWS.COM, Jakarta — Dunia kepemudaan tanah air tentu sangat mengenal Dr. H. Ahmad Doli Kurnia Tandjung S.Si. m.t biasa disapa ADK, politisi Golkar yang sudah melalui perjalanan panjang di berbagai organisasi kepemudaan hingga kini menjadi Ketua Komis II DPR RI.
ADK yang dilahirkan di Medan, 26 Juli 1971 sebenarnya sosok yang irit dalam bicara alias bicara seperlunya, karena menurutnya lebih baik banyak bekerja daripada bicara.
Menjadi sesuatu yang berbeda, ketika ADK justru membangun media Podcast mengharuskannya banyak bicara sebagai Host ADK Podcast dan diunggah lewat kanal YouTube pribadinya Ahmad Doli Kurnia Tandjung.
Menurutnya ADK Podcast dibangun untuk menjadi media interaksi lintas generasi yang membicarakan banyak hal tentang Indonesia.
“Channel ini dibangun bertujuan untuk menjadi media interaksi lintas generasi membicarakan segala sesuatu tentang Indonesia. Melalui dialog, penyampaian pesan, berbagai aktivitas dan peristiwa kehidupan sehari-hari, Channel ini akan berupaya memotret dan mendeskipsikan wajah ke-Indonesia-an kita, dari berbagai perspektif; sosial, ekonomi, ideologi, dan politik,” kata Ketua Umum KNPI 2008-2011 yang disampaikan ke TanhanaNews Minggu (30/5/2021)
ADK memandang perlu mendapatkan masukan dari semua kalangan secara kekinian, apalagi ditengah pandemi Covid-19, dimana semua interaksi secara langsung dibatasi.
“Narasumbernya juga dari berbagai latar belakang. Tua, muda, politisi, akademisi, millenial, hingga pekerja seni dan entertainers,” lanjutnya
Ia juga berujar bahwa dalam membangun interaksi melalui media ADK Podcast dengan sajian yang ringan, santai namun serius.
“Setiap episodenya, channel ini akan berupaya menyajikan sesuatu dengan ringan, santai, dan mudah dicerna, walaupun tetap serius,” ujar ADK
Mengintip ADK Podcast telah mewawancara beberapa tokoh dan artis tanah air, seperti Raffi Ahmad, yang punya segudang profesi seperti pembawa acara, pemeran, produser, pengusaha, dan penyanyi. Juga penyanyi dan pemeran Shanna Shannon yang pernah dinobatkan sebagai Duta Lagu Kebangsaan Indonesia Raya 2016.
ADK berharap ADK Podcast dapat memberikan manfaat bagi masayarakat Indonesia yang memiliki keinginan sama memupuk rasa kecintaan dan tanggung jawab dalam merawat Indonesia.
“Tujuan akhirnya adalah bagaimana agar kita semua tetap konsisten, punya komitmen yang tinggi, dan terus memupuk rasa kecintaan kita sekaligus punya tanggung jawab untuk tetap merawat Indonesia,” pungkasnya.
Editor : Eddy Prasetyo