TANHANANEWS.COM, Karimun, Kepri – Dengan mengambil tempat di Gedung Nasional Kabupaten Karimun, Ketua Pimpinan Daerah Pemuda Panca Marga (PD PPM) Provinsi Kepri, Pantas Opan Napitupulu melantik Muhammad Nur, SE sebagai Ketua Pimpinan Cabang Pemuda Panca Marga (PC PPM) Kabupaten Karimun Masa Bakti 2020 – 2024, Sabtu (23/1/2021)
Prosesi pelantikan yang dimulai pukul 10.00 wib berlangsung secara khidmat dengan mengikuti Tata Upacara Militer (TUM) dan dipimpin langsung oleh Ketua PD PPM Provinsi Kepri, Pantas Opan Napitupulu.
Muhammad Nur, sebagai ketua terpilih menyampaikan rasa syukurnya atas dukungan semua pihak sehingga pelaksanaaan pelantikan kepengurusannya dapat berlangsung tertib dan lancar.
‘’Saya merasa bersyukur, karena semua pihak khususnya pengurus dan anggota PPM Kabupaten Karimun memiliki sikap kebersamaan dan kekeluargaan yang tinggi, bahu membahu bekerjasama dalam semua hal, sehingga acara pelantikan PC PPM Karimun berjalan lancar,’’ ungkap Nur saat dimintai keterangan
Acara pelantikan dihadiri oleh Plt Ketua Dewan Pimpinan Daerah Legiun Veteran Republik Indonesia (DPD LVRI) Provinsi Kepri, Ayahanda Kapten Purn Ahmad Ibrahim beserta Sekretaris, Ayahanda A. Rohman, Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) LVRI Kabupaten Karimun, Ayahanda Ahmad Jambi beserta jajaran, yang mewakili Dandim 0317/TBK, yang mewakili Danlanal Karimun, yang mewakili Kapolresta Karimun, Sekretaris Daerah Kabupaten Karimun, Ketua Lembaga Adat Melayu (LAM) Karimun, Ketua Laskar Melayu Bersatu (LMB) Provinsi Kepri, Datok Azman, Ketua GM FKPPI Karimun, Ketua PP Karimun, Ketua Pemuda Muhammadiyah Karimun dan tamu undangan lainnya.
Ketua PC PPM Karimun, selain berterima kasih khususnya kepada Ayahanda LVRI Kepri dan Karimun, juga kepada Ketua PD PPM Kepri, Pantas Opan Napitulu dan rombongan yang telah berkenan hadir di Bumi Melayu Berazam Karimun.
‘’Setelah hampir 30 tahun anak cucu veteran pejuang di Karimun tidak merasakan giat pelantikan selengkap ini, tentu ucapan terima kasih yang mendalam yang dapat kami sampaikan kepada jajaran DPD LVRI Kepri dan DPC LVRI Karimun, juga Ketua PD PPM Kepri beserta rombongan yang berkenan hadir dan melantik,’’ ungkap M Nur
Diakhir keterangannya kepada media, M Nur menyampaikan harapannya, segera melakukan pendataan anak cucu veteran pejuang se Kabupaten Karimun, serta melakukan konsolidasi, koordinasi dan silaturahmi kepada semua pihak terkait di Karimun.
‘’Harapan saya, setelah pelantikan, PC PPM Karimun segera melakukan pendataan anak cucu veteran dan pejuang, menjalin silaturahmi kepada pihak-pihak terkait, sehingga kepengurusan PC PPM Karimun yang baru dapat menghidupkan kembali gaung PPM di Kabupaten Karimun,’’ pungkasnya
Kemeriahan pelantikan disertai dengan acara potong tumpeng dam do’a bersama dalam rangkaian HUT PPM ke 40 sebagi wujud rasa syukur PPM di Karimun dan Kepri dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.
Adapun susunan pengurus harian PC PPM Kabupaten Karimun Masa Bakti 2020 – 2024 adalah sebagai berikut dibawah ini :
Ketua : Muhammad Nur, SE
Wakil Ketua : Maarlina TH Suabat
Wakil Ketua : Ibrahim
Wakil Ketua : Muhammad Siatri
Wakil Ketua : Bambang Iryanto
Wakil Ketua : Sarifah
Wakil Ketua : Syaparudin Saragih
Sekretaris : Balqies Hamid, S. Kom
Wakil Sekretaris : Veronica Pujiastuti
Wakil Sekretaris : M Sapriyan
Wakil Sekretaris : Risna Dessagita, ST
Bendahara : Kamsiah Hamid
Wakil Bendahara : Zalina Adam
Wakil Bendahara : Endang Susilawati
Wakil Bendahara : Nurul Rizmadhani
Editor : Eddy Prasetyo