Ketum LVRI Apresiasi Konsolidasi PPM dibawah Kepemimpinan Berto

Ketua Umum LVRI, Mayjen TNI Purn Syaiful Sulun (Foto eP)
Waktu Baca : 3 minutes

TANHANANEWS.COM, Jakarta – Ketua Umum (Ketum) Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI), Mayjen TNI (Purn) Saiful Sulun mengapresiasi langkah konsolidasi organisasi Pemuda Panca Marga (PPM) dibawah kepemimpinan Ketum Berto Izaak Doko, dalam sambutannya pada acara silaturahmi dan doa jelang ramadhan 1442 H, di Aula Utama Wisma Elang Laut TNI-AL, Jl. Diponegoro, Jakarta Pusat, Sabtu (10/4/2021).

“Saya sangat gembira karena dalam waktu yang sangat pendek, satu setengah tahun, sudara Berto mampu menyelesaikan 22 kepengurusan PD PPM, saya anggap ini suatu prestasi yang sangat baik,” ujar Ayahanda Saiful Sulun

Lebih lanjut Ketua Umum LVRI berharap, bahwa setiap permasalahan yang timbul ditubuh PPM dapat diselesaikan secara bersama-sama melalui forum silaturahmi seperti yang berlangsung kali ini.

“Kedepan, walaupun masih-masing memiliki kesibukan, pertemuan dan diskusi seperti saat ini dapat dilakukan lebih sering dan lebih intensif, sehingga setiap permasalahan yang timbu dapat kita selesaikan secara bersama-sama,” harapnya.

Terkait dengan maraknya gerakan radikalisme, terorisme dan intoleransi, Syaiful Sulun meminta kepada PPM agar berperan aktif melalui sosialisasi Jiwa Semangat dan Nilai-nilai Juang 1945 (JSN45) termasuk upaya agar PPM dapat menjadi bagian dari Cadangan Nasional (CadNas) yang sedang digiatkan oleh Pemerintah.

“PPM adalah pengawal setia NKRI, jangan sampai terpapar oleh radikalisme, jadi saya pesankan untuk Saudara Berto dan semua jajaran pengurus serta anggota PPM agar berhati-hati dan waspada dengan gerakan-gerakan yang nyata-nyata memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa,” tegas Ketum LVRI

Sementara Ketum PPM Berto Izaak Doko melaporkan banyak hal kegiatan yang telah dilaksanakan pasca terpilihnya sebagai Ketum dalam Munaslub 2019.

Diawali dengan laporan konsolidasi organisasi, menyangkut pelantikan PD PPM kemudian pembentukan Koperasi Tanhana Dhamra Mangrwa, kegiatan sosial kemasyarakatan selama pandemi Covid-19, serta kegiatan lain dalam peran sertanya memberikan sumbangsing baik pemikiran dan hal yang bermanfaat bagi kepentingan masyarakat.

Pada sesi diskusi yang dipandu oleh Brigjen TNI (Purn) H Dahlan Idrus, S.IP, Kepala Departemen Organisai DPP LVRI, Sekjend DPP LVRI Marsda TNI (Purn) FX Soejitno menyampaikan masukan-masukan positip bagi langkah PPM kedepan, agar konsistensinya berada dibawah naungan LVRI tetap terjaga dengan baik. Sementara Mayjen TNI Mar (Purn) Nono Sukarno, Kepala Departemen Pewarisan JSN45, lebih pada penekanan sosialisasi JSN45 agar tepat sasaran.

Acara silaturahmi yang dimulai pk. 10.00 WIB, dihadiri jajaran petinggi DPP LVRI, Dewan Pertimbangan Pusat (Wantimpus) PPM, Joesoef Faisal, Djoko Purwongemboro, Suryo Susilo, Senior PPM, Nehri Mangkuto Ame dan Pengurus PP PPM.

Dengan tetap berpedoman pada protokol kesehatan Covid-19, acara ditutup dengan doa yang dipimpin oleh Sahril Harahap, salah satu Ketua PP PPM, pakar hukum merangkap Ustadz.

Editor : Eddy Prasetyo